Selasa, 29 Desember 2015

APPLE

Apple Inc.

Apple Inc. (sebelumnya bernama Apple Computer, Inc.) adalah sebuah perusahaan multinasional yang berpusat di Silicon ValleyCupertino, California[1] dan bergerak dalam bidang perancangan, pengembangan, dan penjualan barang-barang yang meliputi elektronik konsumen, perangkat lunak komputer, serta komputer pribadi. Apple Inc. didirikan pada tanggal 1 April, 1976 dan diinkonporasikan menjadi Apple Computer, Inc. pada tanggal 3 Januari, 1977. Pada 9 Januari, 2007, kata "Computer" dihapus untuk mencerminkan fokus Apple terhadap bidang elektronik konsumen pascapeluncuran iPhone.
Apple dikenal akan jajaran produk perangkat lunak diantaranya sistem operasi OS X dan iOS, pemutar musik iTunes, serta peramban web Safari, dan perangkat keras diantaranya komputer meja iMac, komputer jinjing MacBook Pro, pemutar laguiPod, serta telepon genggam iPhone dan jam tangan pintar Apple Watch.
Sejarah Apple
  Ada banyak opini yang menjadi misteri gigitan di logo Apple, sebelum akhirnya dijawab oleh sang pembuat logo. Berikut beberapa di antaranya:
  -Logo dengan buah apel tanpa digigit akan terlihat seperti buah jeruk, maka untuk membedakannya, dibuatlah apel yang digigit sebagai logo mereka.
  -Terinspirasi dari Alan Turning, bapak komputer modern yang mengakhiri hidupnya dengan memakan apel yang mengandung sianida.
  -Berawal dari kebiasaan Steve yang vegetarian dan suka memakan buah apel. Saat dia memutuskan untuk mendirikan perusahaan bersama sahabatnya (Wozark), simbol apellah yang digunakan.
  -Ada juga yang berpendapat bahwa saat anda melihat merek Apple, berarti anda sudah mencicipi kecanggihan dan elegannya produk Apple.
  Sang pembuat logo Rob Janoff menjawab:
Menurut keterangan Rob Janoff yang diambil dari situs creativebits, gigitan apel itu hanyalah sebuah variasi saja. Menurutnya, logo itu tidak punya arti khusus, yang dia lakukan hanya mendesain apel dengan kreatifitas yang dimilikinya.
  Anehnya, meski Rob Janoff sudah menjelaskan, banyak orang belum yakin. Dan jadilah logo buah apel yang digigit tetap menjadi sebuah misteri.

Pendiri Apple
Steven Paul Jobs

Perkembangan Apple
         Apple Computer (sekarang dikenal sebagai Apple, Inc) adalah kekuatan utama dalam revolusi Personal Computer (PC) yang berlangsung di tahun 1970-an dan’80s. Dan bahkan revolusi itu terus menerus berlangsung hingga kini berkat inovasi yang terus-menerus dilakukan oleh pihak pengembang Apple. Namun tahukah Anda, Apple pernah mengalami kebangkrutan, atau hal hal lain sepanjang karir gemilang Apple inc.
         Sebelum Steve Wozniak bersama Steve Jobs mendirikan Apple, Steve Wozniak adalah seorang hacker. Kepandaian Steve Wozniak ini memang terlihat sejak dia masih kecil yang sangat gemar mengutak atik aljabar dan algoritma matematika. Kemampuan Steve Wozniak ini tentunya sangat berarti dalam mendongkrak hidupnya karena baik Steve Wozniak maupun Steve Jobs semasa SMA-nya tergolong orang orang dengan ekonomi menengah ke bawah.
         Pada tahun 2001, Apple memperkenalkan Mac OS X, sebuah sistem operasi yang didasarkan dari NeXTstep yang menggabungkan stabilitas, kehandalan dan keamanan yang dimiliki UNIX dengan kemudahan dalam menggunakan Macintosh ke dalam sebuah piranti lunak yang bisa dipakai baik bagi mereka yang bergerak di bidang profesional maupun perseorangan. Mac OS X juga memiliki sebuah program bernama Classic Environment yang bisa menjalankan piranti lunak yang dirancang untuk sistem operasi 9.1-9.2.2 yang lama. Apple juga memberikan pilihan bagi pengembang piranti lunak yang lama untuk menggunakan teknologi Carbon agar program mereka bisa diadaptasi secara langsung ke dalam Mac OS X. Dengan cara ini, sebuah program bisa memanfaatkan semua fitur baru yang tersedia dalam Mac OS X.
         Pada Januari 2007, Apple memasuki pasar telepon genggam dengan memperkenalkan iPhone, yang dirilis pada tanggal 29 Juni 2007 di AS. Pada saat yang sama, nama perusahaan juga akan dipangkas dengan menanggalkan kata "Computer" untuk mewakili diversifikasi produk perusahaan tersebut.
         Namun, pada tahun 2011, CEO Apple digantikan oleh Tim Cook , dikarenakan mundurnya Steve Jobs dari jabatannya pada tanggal 24 Agustus 2011. Kemudian, pada tanggal 5 Oktober 2011, Steve Jobs yang merupakan mantan CEO dan pendiri Apple, meninggal dunia karena kanker pankreas.
         Tak lama setelah menjabat sebagai CEO, pada tahun berikutnya Apple memperkanalkan iPhone 5 dengan layar yang sedikit lebih besar dari pendahulunya, iPhone 4S. Walau banyak orang meragui akan masa depan Apple pasca di tinggalkan Steve Jobs, namun dengan percaya diri Tim Cook mulai menunjjukan kehebatan dirinya dengan menaikkan harga saham perusahaan yang mencapai $768 per lembar. dan pada tahun 2013, Apple memperkenalkan dua unit iPhone sekaligus, iPhone 5S dengan fitur sidik jari dan iPhone 5C dengan berbagai warna-warni. kemudian pada di ajang WWDC 2014 Tim Cook memperkenalkan 2 buah unit iPhone sengan layar jumbo yang di sebut sebagai iPhone 6 (4.7inc) & iPhone 6 plus (5.5inc). selain duo iPhone, Tim Cook juga meluncurkan Apple Watch sebagi jam tangan pintar dan sistem pembayaran digital yang dinamakan Apple Pay.
Macam-macam Apple

Komputer

·  

·         iMac
·         Mac Pro
·         Mac mini
·         MacBook
·         MacBook Pro
·         MacBook Air



Telepon pintar


·         iPhone 3G (generasi Pertama)
·         iPhone 3GS (generasi kedua)
·         iPhone 4
·         iPhone 4S
·         iPhone 5
·         iPhone 5C
·         iPhone 5S
·         iPhone 6
·         iPhone 6 plus
·         iPhone 6S
·         iPhone 6S plus


Tablet / iPad


·         iPad 2
·         New iPad (generasi ketiga)
·         iPad with Retina display (generasi keempat)
·         iPad Air (generasi kelima)
·         iPad mini
·         iPad Mini with Retina Display (generasi kedua)
·         iPad Mini with Retina Display (generasi ketiga)
·         iPad Mini with Retina Display (generasi keempat)


iPod

·      

·         iPod touch (generasi kelima dan keenam)
·         iPod nano (generasi keenam dan ketujuh)
·         iPod shuffle (generasi keempat)
·         iPod classic (generasi keenam, 160GB)



Kelebihan & Kelemahan Apple VS Android
Apple
1.       Harganya mahal
2.      Pangsa pasarnya sedikit
3.      Kualitas produknya bermutu dan awet.
4.      Bahan dasar penciptaannya sangat minimalis/sulit dicopy

Android
1.      Harganya terjangkau
2.      Pangsa pasarnya banyak
3.      Kualitas produknya pasaran dan gampang rusak.
4.      Bahan dasarnya gampang ditiru/dicopy  


LAPTOP

LAPTOP (NOTEBOOK & NETBOOK)

Notebook

Laptop (Komputer Jinjing) adalah komputer bergerak yang berukuran relatif kecil dan ringan, beratnya berkisar dari 1-6 kg, tergantung pada ukuran, bahan, dan spesifikasi laptop tersebut. Sumber daya laptop berasal dari baterai atau adaptor A/C yang dapat digunakan untuk mengisi ulang baterai dan menyalakan laptop itu sendiri. Baterai laptop pada umumnya dapat bertahan sekitar 1 hingga 6 jam sebelum akhirnya habis, tergantung dari cara pemakaian, spesifikasi, dan ukuran baterai. Laptop terkadang disebut juga dengan notebook.
Sebagai komputer pribadi, laptop memiliki fungsi yang sama dengan komputer desktop (desktop computers) pada umumnya. Komponen yang terdapat di dalamnya sama persis dengan komponen pada desktop, hanya saja ukurannya diperkecil, dijadikan lebih ringan, lebih tidak panas, dan lebih hemat daya.
Komputer jinjing kebanyakan menggunakan layar LCD  berukuran 10 inci hingga 17 inci tergantung dari ukuran laptop itu sendiri. Selain itu, papan ketik yang terdapat pada laptop juga kadang-kadang dilengkapi dengan papan sentuh yang berfungsi sebagai "pengganti" tetikus. Papan ketik dan tetikus tambahan dapat dipasang melalui soket Universal Serial Bus maupun PS/2 jika tersedia.
Berbeda dengan komputer desktop, laptop memiliki komponen pendukung yang didesain secara khusus untuk mengakomodasi sifat komputer jinjing yang portabel. Sifat utama yang dimiliki oleh komponen penyusun laptop adalah ukuran yang kecil, hemat konsumsi energi, dan efisien. Komputer jinjing biasanya harganya lebih mahal, tergantung dari merek dan spesifikasi komponen penyusunnya, walaupun demikian, harga komputer jinjing pun semakin mendekati desktop seiring dengan semakin tingginya tingkat permintaan konsumen.


Notebook

Laptop (Komputer Jinjing) adalah komputer bergerak yang berukuran relatif kecil dan ringan, beratnya berkisar dari 1-6 kg, tergantung pada ukuran, bahan, dan spesifikasi laptop tersebut. Sumber daya laptop berasal dari baterai atau adaptor A/C yang dapat digunakan untuk mengisi ulang baterai dan menyalakan laptop itu sendiri. Baterai laptop pada umumnya dapat bertahan sekitar 1 hingga 6 jam sebelum akhirnya habis, tergantung dari cara pemakaian, spesifikasi, dan ukuran baterai. Laptop terkadang disebut juga dengan notebook.
Sebagai komputer pribadi, laptop memiliki fungsi yang sama dengan komputer desktop pada umumnya. Komponen yang terdapat di dalamnya sama persis dengan komponen pada desktop, hanya saja ukurannya diperkecil, dijadikan lebih ringan, lebih tidak panas, dan lebih hemat daya.
Komputer jinjing kebanyakan menggunakan layar LCD berukuran 10 inci hingga 17 inci tergantung dari ukuran laptop itu sendiri. Selain itu, papan ketik yang terdapat pada laptop juga kadang-kadang dilengkapi dengan papan sentuh yang berfungsi sebagai "pengganti" tetikus. Papan ketik dan tetikus tambahan dapat dipasang melalui soket Universal Serial Bus maupun PS/2 jika tersedia.
Berbeda dengan komputer desktop, laptop memiliki komponen pendukung yang didesain secara khusus untuk mengakomodasi sifat komputer jinjing yang portabel. Sifat utama yang dimiliki oleh komponen penyusun laptop adalah ukuran yang kecil, hemat konsumsi energi, dan efisien. Komputer jinjing biasanya harganya lebih mahal, tergantung dari merek dan spesifikasi komponen penyusunnya, walaupun demikian, harga komputer jinjing pun semakin mendekati desktop seiring dengan semakin tingginya tingkat permintaan konsumen.
 Netbook
Netbook merupakan salah satu varian dari komputer jinjing yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan komunikasi nirkabel dan mengakses internet. Dengan rancangan utama untuk digunakan sebagai perangkat dalam merambah web, dan menulis surat elektronik, netbook sangat bergantung pada keberadaan internet untuk akses jarak jauh terhadap aplikasi berbasis web untuk pengguna yang tidak membutuhkan keberadaan komputer berspesifikasi tinggi. Netbook biasanya menggunakan Windows XP ataupun Linuxsebagai basis sistem operasI daripada sistem operasi yang memakan sumber daya komputer yang lebih besar seperti Windows Vista. Ukuran perangkat ini berkisar 4,8 inci] hingga lebih dari 13 inci, umumnya memiliki berat antara 2 hingga 3 pon (~1 kg) dan biasanya lebih murah daripada laptop
Ukuran
Netbook mempunyai beberapa ukuran dari yang terkecil 7" hingga 11" karena gagdet ini tidak ditujukan untuk bekerja, karena ukuran layarnya yang kecil. Bahkan sekarang ini ada netbook ukuran saku. Umumnya perangkat yang sudah pasti terpasang di netbook adalahbluetooth, WiFi, LAN, USB, dan card reader.
Sistem Operasi
Netbook pada intinya sama dengan komputer meja atau, yaitu dapat memuat berbagai macam sistem operasi populer, seperti : Linux, Windows dan Mac OS